Foto: Pelayaran Nasional Buana Raya
Investasimu.com. PT Pelayaran Nasional Buana Raya Tbk (IDX: BBRM) akan melakukan penggabungan nilai nominal saham (reverse stock) dengan rasio 3:2, yakni setiap 3 (tiga) saham dengan nilai nominal Rp100,- (seratus Rupiah) per saham akan mengalami perubahan menjadi 2 (dua) saham dengan nilai nominal Rp150,- (seratus lima puluh Rupiah) per saham.
Pelaksanaan reverse stock tersebut telah memperoleh persetujuan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) Perseroan yang diselenggarakan pada hari Jumat (22/10). Adapun jadwal penggabungan nilai nominal saham sebagaimana dikutip dari keterbukaan informasi yang dirilis oleh Perseroan adalah sebagai berikut.
- Akhir perdagangan dengan Nilai Nominal Lama di Pasar Reguler dan Negosiasi : 8 Desember 2021
- Awal perdagangan dengan Nilai Nominal Baru di Pasar Reguler dan Negosiasi : 9 Desember 2021
- Peniadaan Pasar Tunai – Awal : 9 Desember 2021
- Peniadaan Pasar Tunai – Akhir : 10 Desember 2021
- Awal perdagangan dengan Nilai Nominal Baru di Pasar Tunai : 13 Desember 2021
- Saham dengan Nilai Nominal Baru hasil Reverse Stock di distribusikan kepada pemegang Rekening : 13 Desember 2021
- Tanggal dimulainya penyelesaian Transaksi Saham dengan Nilai Nominal Baru : 13 Desember 2021
Selain menyetujui rencana reverse stock, RUPSLB juga menyetujui peningkatan modal Perseroan dari Rp700 miliar menjadi Rp2 triliun. Selain itu, RUPSLB menyetujui rencana right issue Perseroan (PMHMETD) sebanyak-banyaknya 4.901.929.639 saham seri B dengan nilai nominal Rp. 50,- per saham.
Posting Komentar