Profil Emiten: PT Metro Healthcare Indonesia Tbk. (IDX: CARE)

Profil Emiten PT Metro Healthcare Indonesia Tbk. (IDX CARE) investasimu.com

Foto: Metro Healthcare Indonesia         

Investasimu.com. PT Metro Healthcare Indonesia Tbk (IDX: CARE) didirikan dengan nama PT Aruna Anjaya Perkasa pada tanggal 7 Oktober 2015 di Jakarta. Berdasarkan Akta Nomor 38 tanggal 8 Juli 2019, Perseroan berubah nama menjadi PT Metro Healthcare Indonesia.  

Perseroan merupakan perusahaan yang bergerak di bidang layanan kesehatan terpadu yang memiliki rumah sakit yang tergabung dalam Metro Hospital Grup. Saat ini Metro Hospital telah memiliki dan mengoperasikan 7 rumah sakit yang tersebar di beberapa daerah di Indonesia yaitu: 

  1. RSIA Bunda Sejahtera di Kotabumi, Tangerang; 
  2. RSU Bina Sehat Mandiri di Duri Raya, Kedoya, Jakarta Barat; 
  3. RSU Metro Hospitals Cikarang di Cikarang Baru, Jababeka; 
  4. RSU Metro Hospitals Cikupa di Jl. Raya Serang Km 16,8 Cikupa; 
  5. RSU Kartini di wilayah Mojosari; 
  6. RSIA Mitra Husada di Sidoarjo; dan 
  7. RSIA Santo Yusuf di Tanjung Priok.

Selain memiliki dan mengoperasikan rumah sakit, Perseroan memiliki rencana untuk melakukan pengembangan usaha di bidang teknologi layanan kesehatan yang bertujuan memudahkan masyarakat dalam mendapatkan layanan kesehatan secara online maupun secara konvensional di jaringan rumah sakit Metro Hospital. Perseroan juga merencanakan akan membangun training center untuk mencetak tenaga layanan kesehatan. Nantinya training center ini akan menyalurkan sumber daya manusia yang dibutuhkan oleh jaringan rumah sakit dan sekaligus menjaga mutu layanan yang diberikan tenaga profesional di Metro Hospital Group. 

Identitas Umum Perusahaan

NamaPT Metro Healthcare Indonesia Tbk
KodeCARE
Alamat KantorJl. Raya Serang Km 16,8 RT/RW 005/001, Kelurahan Sukamulya, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, 15710, Indonesia
Alamat Emailcs@metrohealthcareindonesia.co.id
Situshttps://www.metrohealthcareindonesia.co.id
Telepon+62 21 5964 7937
Faks+62 21 5964 7871
NPWP80.466.308.6-011.000
Tanggal IPO13 Mar 2020
Bidang Usaha UtamaBergerak Dalam Bidang Jasa Konsultasi Manajemen dan Melakukan Investasi Pada Entitas Anak
SektorKesehatan
Sub SektorJasa dan Peralatan Kesehatan
IndustriPenyedia Jasa Kesehatan
Sub IndustriPenyedia Jasa Kesehatan

Data Pemegang Saham (31 Desember 2020)


NoPemegang SahamPersentase
1PT Anugrah Kasih Rajawali69,92%
2Publik30,08%

Data Fundamental Perusahaan



Ikhtisar Pergerakan Harga Saham

Konsensus

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama