Foto: Mitrabahtera Segara Sejati
Investasimu.com. PT Galley Adhika Arnawama (GAA) selaku pengendali baru PT Mitrabahtera Segara Sejati Tbk (IDX: MBSS) akhirnya merilis keterbukaan informasi dalam rangka penawaran tender wajib (mandatory tender offer) saham MBSS yang dimiliki oleh publik. GAA menetapkan harga penawaran tender wajib sebesar Rp660 per saham.
Adapun jumlah saham publik yang disasar mencapai 306.259.839 lembar yang merepresentasikan 17,5% dari modal yang ditempatkan dan disetor pada MBSS. Dengan demikian, total dana yang disiapkan oleh GAA mencapai Rp202,13 miliar.
Penawaran tender wajib akan dilakukan selama 30 hari kalender yakni hingga tanggal 29 Desember 2021. Sementara itu, pembayaran atas penawaran tender wajib akan dilakukan pada tanggal 10 Januari 2022.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, pada tanggal (6/10) GAA telah menyelesaikan transaksi akuisisi 76,68% saham MBSS dari PT Indika Energy Infrastructure dan The China Navigation Co. Pte Ltd. Setelah akuisisi, GAA menjadi pengendali baru MBSS dengan kepemilikan sebesar 82,5%.
Pada sesi perdagangan pada hari Rabu (1/12), saham MBSS diperdagangkan di level Rp825 per saham. Dengan demikian, harga penawaran tender wajib adalah lebih rendah 20% dari harga saham MBSS saat ini.
Posting Komentar