Investasimu.com. PT MNC Vision Networks Tbk (IDX: IPTV) didirikan berdasarkan akta notaris No. 65 tanggal 27 Desember 2006 dari Darmawan Tjoa, S.H., notaris di Jakarta. Sesuai dengan pasal 3 Anggaran Dasar, ruang lingkup kegiatan Perseroan adalah di perdagangan, pembangunan (konstruksi), industri, pengangkutan, informasi dan komunikasi dan aktivitas profesional, ilmiah dan teknis.
Perseroan merupakan bagian dari bisnis media dalam MNC Group dan mengoperasikan TV berbayar dan jaringan broadband terbesar melalui MNC Vision, K Vision, MNC Play, dan Vision+.
MNC Vision menyediakan layanan TV berbayar Direct to Home atau DTH terbesar di Indonesia yang mendominasi lebih dari 90% pangsa pasar untuk layanan pasca bayar dengan 2,1 juta pelanggan. MNC Vision memiliki satelit sendiri yang diluncurkan pada 2009 yang disebut Indostar II dengan teknologi S-Band, yang tahan terhadap gangguan cuaca di iklim tropis. Vision menawarkan lebih dari 130 channel dengan berbagai genre, juga 30 channel eksklusif .
K Vision merupakan DTH yang melayani rumah tangga menengah bawah Indonesia dengan model bisnis prabayar. Saat ini, K Vision memiliki pelanggan dengan pertumbuhan tercepat lebih dari 6,1 juta pelanggan menjadikan K Vision perusahaan DTH prabayar terbesar. K Vision menjual set top box bersama dengan voucher isi ulang program berbagai pilihan harga.
Pada 2014, Perseroan memulai bisnis broadband dengan meluncurkan teknologi Fiber to the Home (FTTH) yang menawarkan layanan internet dan IPTV berkecepatan tinggi, dengan nama MNC Play. Saat ini telah menjadi perusahaan broadband terbesar ketiga yang beroperasi di 9 kota dengan 1,5 juta pengguna dan 300.000 pelanggan. Selain memiliki jaringan sendiri, MNC Play juga menyediakan kapasitas penyedia jaringan termasuk Icon +, anak perusahaan listrik milik negara: PLN, untuk menyediakan internet berkecepatan tinggi dan layanan IPTV. MNC Play memiliki lebih dari 180 Channel dengan lebih dari 50 Channel premium dengan kualitas HD.
Mulai awal tahun 2020, Perseroan meluncurkan produk barunya yang disebut Play Box, Android TV OTT Box yang terhubung ke jaringan broadband internet dimana pun. Menjadi yang terkuat dalam konten, Perseroan percaya produk baru ini akan bekerja dengan sangat baik di pasar.
Platform terakhir di bawah Perseroan adalah Vision+ yang merupakan platform streaming video berbasis Over The Top atau OTT yang menawarkan lebih dari 10.000 jam video-on-demand dalam format pendek, menengah dan panjang serta berbagai genre dan lebih dari 130 channel linear yang dapat diakses melalui semua perangkat. Vision+ memberikan akses gratis ke pelanggan MNC Vision, K Vision, MNC Play dan Play Box untuk konten tertentu dan beroperasi secara independen sebagai layanan streaming AVOD dan SVOD. Saat ini Vision+ memiliki lebih dari 34 juta pengguna aktif bulanan, 1,8 juta pelanggan berbayar, dan 5,8 juta pengguna terdaftar.
Menjadi yang terbesar dalam TV berbayar dan broadband, Perseroan juga merupakan yang terbesar dalam produksi konten. Vision Pictures memproduksi lebih dari 13 exclusive channels linier dan original series dengan berbagai format dan genre yang tayang exclusive di platform Perseroan.
Identitas Umum Perusahaan
Nama | PT MNC Vision Networks Tbk |
---|---|
Kode | IPTV |
Alamat Kantor | MNC Tower Lantai 27, Jl. Kebon Sirih No. 17-19, RT/RW 015/007 Kel. Kebon Sirih, Kec. Menteng Jakarta Pusat, Indonesia |
Alamat Email | corsec.mvn@mncgroup.com |
Situs | www.mncvisionnetworks.com |
Telepon | (021) 390-9211, 390-0310 |
Faks | (021) 392-7859, 390-9207 |
NPWP | 02.614.651.4-021.000 |
Tanggal IPO | 08 Jul 2019 |
Bidang Usaha Utama | TV berbayar, fixed broadband dan layanan konten digital |
Sektor | Properti dan Real Estat |
Sub Sektor | Properti dan Real Estat |
Industri | Pengelola dan Pengembang Real Estat |
Sub Industri | Pengembang dan Operator Real Estat |
Posting Komentar