Investasimu.com. PT Pelangi Indah Canindo Tbk (IDX: PICO) didirikan berdasarkan Akta No. 14 tanggal 26 September 1983 dari Soelaiman Lubis, S.H., Notaris di Jakarta. Ruang lingkup kegiatan Perseroan adalah dalam bidang usaha industri wadah dari logam, kemasan kaleng, drum, tabung gas dan jasa metal printing. Perseroan memiliki pabrik yang berlokasi di Cimone, Cikupa dan Balaraja (Tangerang) serta Cilacap. Perseroan mulai beroperasi komersial pada tahun 1984.
Perseroan adalah salah satu produsen terdepan dalam industri pengemasan metal di Indonesia untuk bermacam produk drum, tabung elpiji, kaleng pail, kaleng makanan, dan kemasan kaleng untuk memenuhi kebutuhan industri dan konsumen umum. Perseroan mulai mengembangkan usahanya di Indonesia pada tahun 1983 sebagai produsen pail can dan general can dalam berbagai ukuran. Tahun 1990 Perseroan Canindo mengembangkan produk steel drum untuk kebutuhan industri. Perkembangan yang terus meningkat mendorong Perseroan untuk mendiversifikasi basis industrinya pada produk tabung LPG (cylinder tank) pada tahun 1994. Di tahun 2000, Perseroan mulai mengekspor produknya ke Australia, Vietnam, Bangladesh dan negara-negara lainnya. Selanjutnya pada di tahun 2006, Perseroan mulai memproduksi tabung LPG ukuran 3 kg untuk keperluan program konversi gas yang dicanangkan pemerintah Indonesia.
Identitas Umum Perusahaan
Nama | PT Pelangi Indah Canindo Tbk |
---|---|
Kode | PICO |
Alamat Kantor | JL. DAAN MOGOT KM. 14 KALIDERES JAKARTA BARAT, Indonesia |
Alamat Email | corpsec@pic.co.id |
Situs | www.pic.co.id |
Telepon | (021) 6192222 |
Faks | (021) 6193446 |
NPWP | 01.367.344.7-054.000 |
Tanggal IPO | 23 Sep 1996 |
Bidang Usaha Utama | Metal and Alied Products |
Sektor | Barang Baku |
Sub Sektor | Barang Baku |
Industri | Wadah & Kemasan |
Sub Industri | Wadah & Kemasan |
Posting Komentar