Profil PT Sarimelati Kencana Tbk (IDX: PZZA)

Profil PT Sarimelati Kencana Tbk (IDX PZZA) investasimu.com


Foto: Sarimelati Kencana 

Investasimu.com. PT Sarimelati Kencana Tbk (IDX: PZZA) didirikan berdasarkan Akta No. 132 tanggal 16 Desember 1987, disahkan oleh Lieke Lianadevi Tukgali, SH, notaris yang berlokasi di Jakarta. Perseroan memiliki hak penuh untuk mengoperasikan, memasarkan dan mengembangkan Pizza Hut di seluruh Indonesia berdasarkan perjanjian dengan Pizza Hut Restaurants Asia Pte. LTD (YUM!).

Sesuai dengan perubahan ketentuan Pasal 3 Anggaran Dasar, ruang lingkup kegiatan Perseroan adalah menjalankan kegiatan usaha dalam bidang penyediaan akomodasi dan penyediaan makan minum, pengangkutan dan pergudangan, perdagangan dan industri pengolahan. Hingga akhir 2020, Perseroan mengoperasikan 520 gerai Pizza Hut Restaurant (PHR), Pizza Hut Delivery (PHD), dan Pizza Hut Express (PHE). Selain dari kegiatan bisnis pelayanan konsumen, Perseroan juga mengoperasikan beberapa pabrik di seluruh Indonesia antara lain, pabrik pasta di Jakarta, pabrik sosis di Jawa Barat, dan pabrik adonan roti di Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur, Bali, Sulawesi Selatan, dan Sumatera Utara.         

Identitas Umum Perusahaan

NamaPT Sarimelati Kencana Tbk
KodePZZA
Alamat KantorGedung Graha Mustika Ratu Lantai 8 Jl. Jenderal Gatot Subroto Kav. 74-75 RT/RW 001/01, Kel. Menteng Dalam, Kec. Tebet, Jakarta, Indonesia
Alamat Emailcorsec@sarimelatikencana.co.id
Situswww.sarimelatikencana.co.id
Telepon021-8306789
Faks021-8306790
NPWP01.323.964.5-092.000
Tanggal IPO23 Mei 2018
Bidang Usaha UtamaBergerak dalam bisnis restoran, katering, pergudangan, distribusi, dan industri makanan dan pengolahan bahan makanan (termasuk roti dan kue)
SektorBarang Konsumen Non-Primer
Sub SektorJasa Konsumen
IndustriPariwisata dan Rekreasi
Sub IndustriRumah Makan


Data Fundamental Perusahaan



Ikhtisar Pergerakan Harga Saham

Konsensus





Post a Comment

Lebih baru Lebih lama