Profil PT Langgeng Makmur Industri Tbk (IDX: LMPI)

Profil PT Langgeng Makmur Industri Tbk (IDX LMPI) investasimu.com


Foto: Langgeng Makmur Industri 

Investasimu.com. PT Langgeng Makmur Industri Tbk (IDX: LMPI) didirikan berdasarkan Akta Notaris Kho Boen Tian, S.H., No. 40 tanggal 30 Nopember 1972 yang kemudian diubah dengan akta dari notaris yang sama No. 3 tanggal 7 Januari 1976 mengenai perubahan nama Perseroan dari PT Langgeng Jaya Plastic Industry Ltd., menjadi PT Langgeng Makmur Plastic Industry Ltd. Berdasarkan Akta Notaris Adam Kasdarmadji, S.H., No. 450 tanggal 27 Juni 1997, nama Perseroan kemudian diubah menjadi PT Langgeng Makmur Industri Tbk. 

Perseroan memulai usaha komersialnya pada tahun 1976 dengan memproduksi peralatan rumah tangga dari plastik. Perseroan memperluas usahanya dengan memproduksi peralatan dapur dari aluminium pada tahun 1980 dan kemudian pipa PVC pada tahun 1987. Pada tahun 1996, Perseroan mulai mengembangkan usahanya dengan memproduksi alat masak aluminium dengan lapisan anti lengket yang menawarkan produk dengan kualitas tinggi.

Perseroan memiliki pabrik di Waru, Sidoarjo (Unit 1) dengan luas +/- 7 hektar dan di Trosobo, Sidoarjo (Unit 2) dengan luas +/- 5,5 hektar; keduanya berlokasi di Jawa Timur, serta pabrik di Tangerang, Banten (Unit 3) dengan luas +/- 4,4 hektar.

Peralatan dapur dari aluminium menjadi produk andalan Perseroan. Kapasitas produksi maksimum sebesar 6.500 ton per tahun. Perseroan menggunakan merek dagang “Global Eagle” untuk produk ini

Peralatan rumah tangga dari plastik yang diproduksi oleh Perseroan memiliki kapasitas produksi maksimum sebesar 35.000 ton per tahun. Perseroan telah memproduksi berbagai jenis produk plastik dengan menggunakan merek dagang “Global Eagle”.

Peralatan masak aluminium dengan lapisan anti lengket yang dihasilkan oleh Perseroan memiliki kapasitas maksimum sebesar 6.500 ton per tahun. Merek dagang yang digunakan adalah “MakCook”.

Perseroan juga memproduksi berbagai ukuran pipa PVC dan PE, pipa fitting PVC dan profil PVC seperti talang air dan selang. Produk tersebut juga merupakan produk andalan Perseroan, yang dijual dengan menggunakan merk dagang “Langgeng” dengan kapasitas produksi maksimum adalah sebesar 53.000 ton per tahun.              

Identitas Umum Perusahaan

NamaPT Langgeng Makmur Industri Tbk
KodeLMPI
Alamat KantorJl.Letjen Sutoyo No.256, Waru Sidoarjo, Indonesia
Alamat Emailcorp_sec@langgengmakmur.com
Situshttp://www.langgengmakmur.com
Telepon(031) 8533688
Faks(031) 8533588
NPWP01.109.428.1-054.000
Tanggal IPO17 Okt 1994
Bidang Usaha UtamaIndustri Peralatan Rumah Tangga
SektorBarang Konsumen Non-Primer
Sub SektorBarang Rumah Tangga
IndustriBarang Rumah Tangga
Sub IndustriPerlengkapan Rumah Tangga


Data Fundamental Perusahaan



Ikhtisar Pergerakan Harga Saham

Konsensus





Post a Comment

Lebih baru Lebih lama