Profil PT Fajar Surya Wisesa Tbk (IDX: FASW)

Profil PT Fajar Surya Wisesa Tbk (IDX FASW) investasimu.com


Foto: Fajar Surya Wisesa 

Investasimu.com. PT Fajar Surya Wisesa Tbk (IDX: FASW) didirikan berdasarkan Akta Notaris No. 20 tanggal 13 Juni 1987 dari Lenny Budiman, S.H., notaris di Jakarta. Menurut anggaran dasar, Perseroan bergerak di bidang industri kertas dan kemasan termasuk kertas kemasan dan kotak kemasan, serta memperdagangkan hasil produksi tersebut serta produk-produk lainnya yang sejenis baik di dalam maupun di luar negeri. Perseroan memulai operasi komersialnya pada tahun 1989.

Perseroan adalah salah satu produsen kertas kemasan terkemuka di Indonesia dengan kapasitas produksi gabungan terpasang lebih dari 1,5 juta ton per tahun dengan rangkaian produk yang meliputi Kraft Liner Board (KLB) dan Corrugated Medium Paper (CMP) yang digunakan sebagai bahan pembuatan kotak kemasan berupa kotak karton, dan Coated Duplex Board (CDB) yang digunakan sebagai bahan pembuatan kotak kemasan untuk displaySetiap produk yang dihasilkan berasal dari 100% kertas daur ulang dan semua kebutuhan energi untuk mesin-mesin kertas dapat dipenuhi sendiri melalui pembangkit listrik yang dimiliki Perseroan.           

Identitas Umum Perusahaan

NamaPT Fajar Surya Wisesa Tbk
KodeFASW
Alamat KantorJalan Abdul Muis No. 30 Jakarta Pusat 10160, Indonesia
Alamat Emaillegalfasw@fajarpaper.com
Situswww.fajarpaper.com
Telepon021 - 3441316
Faks021 - 3457643
NPWP01.326.236.5-092.000
Tanggal IPO19 Des 1994
Bidang Usaha UtamaPulp and Paper
SektorBarang Baku
Sub SektorBarang Baku
IndustriWadah dan Kemasan
Sub IndustriWadah dan Kemasan


Data Fundamental Perusahaan



Ikhtisar Pergerakan Harga Saham

Konsensus





Post a Comment

Lebih baru Lebih lama