Investasimu.com. PT Kokoh Inti Arebama Tbk (IDX: KOIN) didirikan berdasarkan akta Notaris Firiciati Arisusanti, S.H, C.N., nomor 27 tanggal 6 Juli 2001, sebagai notaris pengganti dokter Irawan Soerodjo, S.H, M.si. Perseroan melakukan kegiatan usaha di bidang perdagangan, distributor, dan importir dari segala macam barang dagangan, terutama keramik dan semen. Perseroan mulai beroperasi secara komersial pada bulan September 2004.
Pada masa awal berdirinya, Perseroan merupakan distributor tunggal untuk produk-produk yang dihasilkan oleh PT Keramika Indonesia Assosiasi Tbk (IDX: KIAS), PT KIA Serpih Mas, dan PT KIA Keramik Mas. Seiring dengan perkembangan usaha Perseroan, serta didukung oleh jaringan pemasaran dan distribusi yang luas di Indonesia, Perseroan mendapat kepercayaan bermitra dengan Saint-Gobaint Construction Products Sdn Bhd, Clay Industries Sdn Bhd, PT Multi Warna Alam, PT Jaya Mulia Perkasa dan PT Bital Asia untuk mendistribusikan produk-produknya.
Pada tanggal 3 Juni 2011, Perseroan diakuisisi oleh SCG Distribution Co., Ltd., yang merupakan salah satu anak perusahaan dari Siam Cement Group (SCG) yang berkantor pusat di 1 Siam Cement Road, Bangsue Sub-District, Bangkok, Thailand.
Pada tahun 2017, Perseroan mendapatkan Izin Prinsip Perluasan dari Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Republik Indonesia untuk melakukan kegiatan usaha di bidang Supermarket Bahan Bangunan. Dengan demikian, ruang lingkup usaha Perseroan yang semula hanya bergerak di bidang perdagangan besar sebagai distributor bahan bangunan, diperluas ke bidang usaha retail bahan bangunan.
Dengan jaringan distribusi yang luas, Perseroan mendistribusikan beragam produk yang dihasilkan oleh anak Perusahaan Siam Cement Group (SCG) terutama yang berbasis produksi di Indonesia, di antaranya keramik lantai, keramik dinding, genteng keramik, granit, readymix, bata ringan dan semen. Untuk bidang usaha retail, sampai dengan tahun 2020, Perseroan telah memiliki 8 cabang supermarket bahan bangunan dengan nama “Belanja Keramik” yang berlokasi di Bogor, Tangerang, Bekasi, Cikarang dan Depok dengan produk yang ditawarkan meliputi keramik lantai, keramik dinding, granite / porselen dengan brand utama KIA.
Saat ini, Perseroan berfokus untuk mendistribusikan produk Keramik yaitu keramik lantai, keramik dinding dan genteng keramik yang dikeluarkan oleh PT Keramika Indonesia Assosiasi Tbk dan PT KIA Keramik Mas dengan merek KIA dan Impresso; produk Granit dengan merek Cotto, Prime, Florence dan KIA; produk Readymix dengan merek Jayamix by SCG; produk Bata Ringan dan Bezt Block dengan merek SCG Smartblock; dan produk Semen dengan merek Semen SCG.
Identitas Umum Perusahaan
Nama | PT Kokoh Inti Arebama Tbk |
---|---|
Kode | KOIN |
Alamat Kantor | Graha Mobisel, Lantai 3 Jl. Buncit Raya No.139 Kalibata, Pancoran Jakarta Selatan – 12740, Indonesia |
Alamat Email | Corsec@pt-kokoh.com |
Situs | www.pt-kokoh.com |
Telepon | 021 350-6227 |
Faks | 021 350 1767 |
NPWP | 02.091.402.4-023.000 |
Tanggal IPO | 9 Apr 2008 |
Bidang Usaha Utama | Bahan Bangunan Keramik |
Sektor | Perindustrian |
Sub Sektor | Barang Perindustrian |
Industri | Produk & Perlengkapan Bangunan |
Sub Industri | Produk & Perlengkapan Bangunan |
Posting Komentar