Profil PT Bali Bintang Sejahtera Tbk (IDX: BOLA)

Profil PT Bali Bintang Sejahtera Tbk (IDX BOLA) investasimu.com


Foto: Bali Bintang Sejahtera 

Investasimu.com. PT Bali Bintang Sejahtera Tbk (IDX: BOLA) didirikan berdasarkan Akta Pendirian Perseroan No. 3 tanggal 3 Desember 2014 oleh Yurisa Martanti, S.H., M.H., Notaris di Jakarta. Sesuai dengan Anggaran Dasar Perseroan, saat ini Perseroan menjalankan kegiatan usaha utama di bidang klub sepak bola, perdagangan eceran khusus peralatan olahraga di toko, perdagangan eceran minuman tidak beralkohol, perdagangan eceran pakaian, perdagangan eceran pelengkap pakaian, perdagangan eceran tas, dompet, koper, ransel dan sejenisnya, aktivitas konsultasi manajemen lainnya, aktivitas konsultasi bisnis dan, broker bisnis, serta aktivitas perusahan holding.

Pada akhir tahun 2014, Perseroan mengakuisisi bisnis klub sepakbola Putra Samarinda (Pusam). Perseroan kemudian mengubah nama klub dan mendaftarkannya kepada liga sepakbola Indonesia dengan nama “Bali United Pusam”. Perseroan juga memindahkan homebase klub dari awalnya di Stadion Utama Palaran (Stadion Utama Kalimantan Timur) ke Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Indonesia. Pada tahun 2016, Perseroan mengubah pendaftaran nama klub menjadi “Bali United”.

Saat ini, bisnis Perseroan terbagi ke dalam beberapa segmen yaitu:

1. Manajemen klub sepakbola profesional menjalankan operasi yang meliputi antara lain: pengelolaan klub sepakbola, akademi sepakbola usia muda, penjualan jersey dan merchandise klub. 

2. Sports agency menjalankan operasi yang meliputi penyediaan sponsor bagi klub-klub sepakbola di Indonesia, jasa live video streaming pertandingan sepakbola Indonesia dan pembuatan video iklan sponsor.

3. Lainnya merupakan operasional dari café, dan tim e-sports Bali United.              

Identitas Umum Perusahaan

NamaPT Bali Bintang Sejahtera Tbk
KodeBOLA
Alamat KantorJln. Mahendradata Utara No. 75, Ubung, Denpasar Utara, Bali - 80118, Indonesia
Alamat Emailcorporate.secretary@baliutd.com
Situswww.baliutd.com
Telepon0361-3700019
Faks-
NPWP71.814.115.3-901.000
Tanggal IPO17 Jun 2019
Bidang Usaha UtamaMenjalankan usaha klub sepak bola dan usaha perdagangan
SektorBarang Konsumen Non-Primer
Sub SektorJasa Konsumen
IndustriPariwisata & Rekreasi
Sub IndustriFasilitas Rekreasi & Olah Raga


Data Fundamental Perusahaan



Ikhtisar Pergerakan Harga Saham

Konsensus





Post a Comment

Lebih baru Lebih lama