Investasimu.com. PT Sigma Energy Compressindo Tbk (IDX: SICO) atau disingkat Sinerco didirikan berdasarkan Akta No. 1 tanggal 3 April 2007, yang dibuat di hadapan Yendra, S.H., notaris di Tangerang. Sesuai dengan Pasal 3 Anggaran Dasar, Perseroan bergerak di bidang perdagangan besar, pertambangan dan jasa. Perseroan mulai beroperasi secara komersial pada tahun 2007.
Perseroan adalah perusahaan services company yang berfokus di bidang penyewaan mini gas dengan merk GasJack untuk menjawab isu strategis Zero Routine Flaring. Konsep Zero Routine Flaring ini menggabungkan teknologi mini gas compressor yang memiliki ketepatan dalam lingkup kerja dan keekonomian dalam mendukung konsep monetisasi pemanfaatan dari pembakaran gas suar bakar itu sendiri. Konsep tersebut telah berhasil memberikan nilai tambah pendapatan sekaligus mendukung program zero flaring, dimana pihak yang melakukan pengurangan pembakaran gas suar bakar tersebut selain tidak mendapatkan sanksi lingkungan juga mendapatkan kompensasi lingkungan.
Pada saat ini Perseroan adalah pemimpin pasar dalam menyediakan layanan mini gas kompresor untuk memonetisasi gas suar bakar dan mengoptimalkan produksi migas pada sumur-sumur marjinal serta yang berkontribusi dalam mengurangi emisi gas rumah kaca dengan cara menangkap hingga 1.500 MMSCF gas suar bakar per tahun senilai sekitar USD 12.5 juta. Perseroan telah memenuhi standar internasional dan berpengalaman dengan perusahaan migas besar di seluruh Indonesia
Hingga Maret 2022, Perseroan sudah membawa masuk 48 unit mini gas compressor ke Indonesia dan berencana untuk membawa masuk kompresor dengan kapasitas yang lebih besar dari merk lainnya. Adapun pemasok 48 unit mini gas compressor adalah CSI COMPRESSCO SUB INC yang berasal dari Amerika Serikat.
Selain itu, Perseroan melalui PT Sigma Niaga Gas (SNG) pada bulan April tahun 2017 mengadakan perjanjian Kerja Sama Pasokan Retail dengan PT Shell Indonesia dengan masa kontrak sampai dengan April 2027 dalam bidang usaha yang sedang berjalan saat ini, yaitu penjualan bahan bakar minyak dengan merk Shell dan sarana pendukungnya di kawasan pergudangan Soewarna (Bandara Soekarno Hatta). Kerja sama ini dipicu oleh adanya kebutuhan untuk melakukan diversifikasi usaha perseroan dan adanya kesempatan/momentum tersedianya lahan strategis di kawasan Bandara Soekarno Hatta. Diharapkan dengan adanya anak usaha baru ini, Perseroan dapat memperoleh tambahan pendapatan dan mengurangi risiko usaha dari usaha inti perseroan. Selain sebagai SPBU, sebagian lokasi usaha juga disewakan untuk fasilitas mini market, pusat penjualan oleh-oleh dan coffee counter.
Identitas Umum Perusahaan
Nama | PT Sigma Energy Compressindo Tbk |
---|---|
Kode | SICO |
Alamat Kantor | GKM Green Tower 10th Floor, Jl. TB Simatupang Kav 89 G Jakarta Selatan, 12520, Indonesia |
Alamat Email | corpsec@sinerco.co.id |
Situs | www.sinerco.co.id |
Telepon | +6221 2787 8099 |
Faks | +6221 2787 8090 |
NPWP | 02.527.516.5-014.000 |
Tanggal IPO | 8 Apr 2022 |
Bidang Usaha Utama | Jasa Penyewaan Alat-Alat Untuk Monetisasi Minyak dan Gas Suar Bakar dengan Menggunakan Teknologi Kompresi untuk Penurunan Emisi Gas Rumah Kaca |
Sektor | Energi |
Sub Sektor | Minyak, Gas, dan Batu Bara |
Industri | Pendukung Minyak, Gas, dan Batu Bara |
Sub Industri | Jasa dan Perlengkapan Minyak, Gas, dan Batu Bara |
Posting Komentar