Investasimu.com. PT Golden Flower Tbk (IDX: POLU) pada awalnya didirikan dengan nama PT Golden Flower berdasarkan Akta Pendirian Perseroan No. 11 tanggal, 7 Maret 1989, dibuat di hadapan Joeni Moeljani, S.H., Notaris di Semarang, Berdasarkan Akta Perubahan Anggaran Dasar No. 26 tanggal 10 Juli 1996, yang dibuat di hadapan Lenie Sahara H. Lubis, S.H., Notaris di Semarang, nama Perseroan berubah menjadi PT Puspa Asri Kencana.
Nama Perseroan kembali berubah berdasarkan Akta No. 1 tanggal 2 April 1997 dari Notaris Lenie Sahara Hardjanto Loebis, S.H., menjadi PT Puspa Masindo. Kemudian, Perseroan mengganti namanya menjadi PT Golden Flower berdasarkan Akta No. 20 tertanggal 14 Oktober 2004 oleh Notaris Lenie Sahara Hardjanto Loebis, S.H., M.Kn.
Sesuai dengan Pasal 3 Anggaran Dasar, ruang lingkup kegiatan Perseroan adalah konveksi, perdagangan umum termasuk ekspor, impor, dan transportasi. Perseroan mulai beroperasi secara komersial pada tahun 1989.
Kegiatan usaha Perseroan dimulai pada tahun 1958 dengan bentuk usaha konveksi. Pada saat itu skala kegiatan usaha Perseroan masih sangat kecil dan belum berorientasi ekspor. Pada tahun 1980, Perseroan mulai meningkatkan skala kegiatan usaha di bidang garmen dengan bermodalkan mesin garmen sebanyak 90 unit dalam satu fasilitas produksi. Perseroan berhasil tumbuh pesat dan berkembang dengan menambahkan 7 (tujuh) fasilitas produksi serta jumlah mesin garmen sebanyak 4.080 unit dengan orientasi ekspor.
Saat ini, Perseroan merupakan produsen garmen dan pakaian jadi dengan orientasi ekspor yang berlokasi di kawasan berikat Ungaran, Kabupaten Semarang.
Identitas Umum Perusahaan
Nama | PT Golden Flower Tbk |
---|---|
Kode | POLU |
Alamat Kantor | Jl. Karimunjawa, Kelurahan Gedanganak, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang 50519 Jawa Tengah, Indonesia |
Alamat Email | corsec@pt-goldenflower.com |
Situs | www.goldenflower.co.id |
Telepon | 024 - 692 1228 |
Faks | 024 - 692 1327 |
NPWP | 01.139.690.0-511.000 |
Tanggal IPO | 26 Jun 2019 |
Bidang Usaha Utama | Menjalankan usaha dalam bidang industry garmen |
Sektor | Barang Konsumen Non-Primer |
Sub Sektor | Pakaian & Barang Mewah |
Industri | Pakaian & Barang Mewah |
Sub Industri | Pakaian, Aksesoris, & Tas |
Posting Komentar