Profil PT Ladangbaja Murni Tbk (IDX: LABA)

Profil PT Ladangbaja Murni Tbk (IDX LABA)


Foto: Ladangbaja Murni 

Investasimu.com. PT Ladangbaja Murni Tbk (IDX: LABA) didirikan berdasarkan Akta Notaris No. 1 tanggal 6 Desember 1989, yang dibuat di hadapan Notaris Linda Ibrahim, SH. Berdasarkan Pasal 3 Anggaran Dasar, ruang lingkup kegiatan utama usaha Perseroan adalah di bidang perdagangan dan perindustrian. Perseroan memulai kegiatan komersialnya sejak tahun 1990.

Saat ini, Perseroan bergerak di bidang perdagangan dan pengolahan produk baja beserta turunannya. Bahan baku yang diperoleh oleh Perseroan sebagian besar diimpor dari Cina dan Austria. Sebagian produk yang diimpor tersebut langsung diperdagangkan kembali oleh Perseroan, sedangkan sebagian lagi digunakan Perseroan untuk bahan baku produksi.

Perseroan telah memiliki kerja sama dengan perusahaan lokal dan juga perusahaan multinasional yang ada di Indonesia. Dengan pengalaman lebih dari 25 tahun, Perseroan dengan bangga menyediakan produk Mould terbaik di Indonesia. Produk-produk Perseroan juga telah digunakan pada banyak industri di Indonesia untuk keperluan operasional perusahaan tersebut. Pelanggan Perseroan merupakan perusahaan-perusahaan yang bergerak pada industri yang menggunakan material plastik.              

Identitas Umum Perusahaan

NamaPT Ladangbaja Murni Tbk
KodeLABA
Alamat KantorIndustri Sel 8 Blok EE/7c, Kawasan Industri Jababeka 2, Cikarang, Bekasi, Indonesia
Alamat Emaillbm@ladangbajamurni.com
Situswww.ladangbajamurni.com
Telepon216511595
Faks216511595
NPWP01.346.018.3-048.000
Tanggal IPO10 Jun 2021
Bidang Usaha UtamaBergerak dalam bidang perdagangan dan produksi baja dan produk turunan baja
SektorPerindustrian
Sub SektorBarang Perindustrian
IndustriMesin
Sub IndustriMesin & Komponen Perindustrian


Data Fundamental Perusahaan



Ikhtisar Pergerakan Harga Saham

Konsensus





Post a Comment

Lebih baru Lebih lama